5 Persiapan Belajar Coding Di Android

5 Persiapan Belajar Coding Di Android - Sekarang hampir semua orang telah menggunakan smartphone. Penggunaannya pun bermacam-macam mulai dari membaca, menonton, dan yang paling sering mungkin bermain game. Namun, penggunaan smartphone akan menjadi kurang bermanfaat apabila hanya digunakan untuk hiburan. Dalam artikel perdana ini, Tech in Asia akan menampilkan lima aplikasi Android untuk belajar koding sehingga smartphone Anda menjadi lebih bermanfaat.Adapun 5 persiapann yang harus kalian download adalah:

Learn HTML5

html-5
Sesuai namanya, Learn HTML5 adalah aplikasi untuk belajar bahasa pemrograman HTML5. Untuk mulai belajar pengembangan website, hal dasar yang perlu diketahui adalah penggunaan tag karena kode-kode akan berjalan pada tag-tag tersebut. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mempelajari tag-tag yang digunakan dalam HTML5 seperti tag untuk mendefinisikan link, tag untuk membuat paragraf dan tag lainnya. Aplikasi akan menyertakan informasi tentang setiap tag sehingga Anda mengetahui apa fungsi setiap tag yang ada. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan contoh bagaimana tag itu bekerja serta dilengkapi dengan sumber kode.
Google Play: Learn HTML5, gratis

Codebox

code-box
Berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Codebox adalah aplikasi untuk belajar bahasa pemrograman C dan Java. Hal dasar yang perlu dipahami dalam belajar koding adalah algoritma. Dalam aplikasi ini Anda bisa belajar berbagai macam jenis algoritma seperti algoritma sorting, algoritma perbandingan, algoritma pencarian, dan lainnya. Setiap algoritma disertai dengan penjelasan tentang bagaimana algoritma tersebut bekerja. Selain itu, dalam aplikasi ini juga dilengkapi dengan sumber kode dan hasil ketika kode tersebut dijalankan.
Google Play: Codebox, gratis

C, Javascript, Java Programs

java-programming
Sesuai namanya, C, JavaScript, Java Programs merupakan aplikasi untuk belajar bahasa pemrograman C, JavaScript, dan Java. Berbeda dengan Codebox yang hanya membahas tentang algoritma, aplikasi ini memiliki lebih banyak contoh program. Mulai dari Java Applet untuk penggunaan Java pada pengembangan web, struktur data, array, hingga algoritma sorting. Setiap contoh program akan disertai sumber kode dan hasil kode ketika dijalankan. Sayangnya aplikasi tidak menyertakan informasi untuk setiap contoh program tersebut.
Google Play: C, JavaScript, Java Programs, gratis

AIDE

android-dev
Berbeda dengan tiga aplikasi sebelumnya yang hanya memberi contoh, dengan aplikasi ini pengguna bisa bereksperimen langsung melalui smartphone. AIDE merupakan aplikasi untuk belajar bahasa pemrograman Java. Ada tiga kategori yang bisa dipelajari yaitu: Java Skill, Android Development, dan Game Development. Aplikasi ini cukup interaktif karena pengguna akan dipandu secara bertahap. Misalnya untuk materi pertama yaitu menampilkan “Hello World”, pengguna akan diberi petunjuk untuk menjalankan program yang telah disediakan. Setelah program berhasil dijalankan, kemudian masuk ke tahap selanjutnya yaitu memodifikasi kode program yang telah disediakan. Sebuah panah akan memberi petunjuk bagian mana yang harus diubah sehingga pengguna tidak akan kebingungan.
Sayangnya aplikasi ini hanya menyertakan dua materi yang bisa diakses secara gratis. Namun, apabila ingin belajar lebih serius bisa mengakses semua materi yang disediakan dengan berlangganan terlebih dahulu.
Google Play: AIDE, gratis

Pocket Code

pocket-code
Aplikasi terakhir yaitu Pocket Code. Berbeda dengan aplikasi sebelumnya yang membahas dasar-dasar bahasa pemrograman, pada aplikasi ini pengguna bisa membuat, mengedit, dan menjalankan program langsung dari smartphone.
Aplikasi ini dirancang untuk anak-anak dan remaja sehingga tidak menggunakan script bahasa pemrograman seperti Java atau C, melainkan menggunakan program khusus bernama “Cantrobat” yang divisualisasikan menyerupai permainan Lego. Untuk membuat program, pengguna cukup menumpuk blok-blok program yang telah disediakan. Misalnya pada blok pertama berisi script “When program started”, kemudian pada blok selanjutnya berisi script “Change size by 10”. Blok pertama merupakan perintah yang dijalankan ketika program mulai, kemudian blok kedua merupakan perintah selanjutnya setelah program mulai yaitu mengubah ukuran menjadi 10.
Aplikasi ini menyediakan contoh-contoh program berupa game yang bisa didownload terlebih dahulu, seperti game Galaxy War, Tic-Tac-Toe, dan Air Flight. Program-program tersebut bisa dimodifikasi dan bisa dimainkan langsung melalui smartphone.
Google Play: Pocket Code, gratis

Demikian lima aplikasi Android untuk belajar coding. Semoga aplikasi-aplikasi di atas bermanfaat dan dapat membantu Anda belajar koding.
Previous
Next Post »